Redaksi

Iklan

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati OKU Selatan, Polres OKU Selatan Keluarkan Surat Perintah Pengamanan

OKU Selatan, matapubliknews.id – Kapolres OKU Selatan AKBP M. Khalid Zulkarnaen, S.I.K., M.H., telah mengeluarkan Surat Perintah Pengamanan dan Monitoring guna menjaga wilayah hukum Polres OKU Selatan selama acara pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih untuk periode 2025-2030 yang dijadwalkan pada Kamis, 20 Februari 2025.

Upacara pelantikan Bupati OKU Selatan IPTU Purn. Abusama, S.H., dan Wakil Bupati OKU Selatan H. Misnadi berlangsung di Istana Negara, Jakarta Pusat, dengan pengamanan yang ketat di seluruh wilayah OKU Selatan melibatkan 140 personel gabungan dari Polres dan Polsek Jajaran.

Kasi Humas Polres OKU Selatan menyatakan bahwa, kegiatan tersebut bertujuan untuk menciptakan suasana aman, dan kondusif di wilayah tersebut demi kenyamanan masyarakat setempat. “Kami berkomitmen untuk menjaga stabilitas keamanan demi kesejahteraan masyarakat,” kata Kasi Humas.

Wakapolres OKU Selatan, Kompol Hendro S., turut serta dalam pengamanan dan menyaksikan acara pelantikan bersama masyarakat setempat. Kami mengucapkan selamat kepada Bapak Abusama, S.H., dan Bapak H. Misnadi, atas amanah baru yang diberikan kepada mereka.

“Semoga mereka diberikan keberhasilan dalam menjalankan tugasnya untuk kemajuan wilayah, dan masyarakat OKU Selatan serta semoga senantiasa diberikan kesehatan,” ucap Wakapolres.

Dengan kerjasama yang baik antara masyarakat dan kepolisian, Polres OKU Selatan berharap terciptanya kondisi wilayah yang harmonis dan kondusif pasca-pelantikan untuk kesejahteraan bersama.

Reporter: (Rani)

Berita Lainnya

Rekomendasi Berita

Politik

Daerah

Kriminal